Kanit Samapta Polsek Sukahaji Ngopi Bareng Warga Sampaikan Himbauan dan Pesan-pesan Kamtibmas

Majalengka, Kanit Samapta Polsek Sukahaji Polres Majalengka AIPTU Riyana dan KSPKT AIPDA Wahyudin Ngopi bareng bersama Kepala Desa Ciomas Budi Sunarto dan warga Binaannya sampaikan Himbauan dan pesan – pesan kamtibmas.pada Minggu (25/6/2023).

Pada kegiatan Ngopi Bareng Kanit Samapta bersama KSPKT menyampaikan kepada warga pesan-pesan Kamtibmas pentingnya tertib dalam berlalu lintas dan Waspada 3C (Curanmor, Curas dan Curat) jelang hari raya idul adha.

Read More

Kapolsek Sukahaji Polres Majalengka AKP Rudy Djunardi mengatakan melalui kegiatan itu warga bisa mengenal lebih dekat dengan Anggota Polsek Sukahaji sehingga tidak segan-segan bercerita mengenai permasalahan yang ada di lingkungannya serta dapat memberikan informasi sekecil apapun kepada Bhabinkamtibmas terhadap situasi Kamtibmas di wilayah desanya.

“Dengan kemudahan mendapatkan informasi, Semoga dengan ini saya bisa cepat merespon setiap warga yang melapor dan mencari solusi apabila diantara warga terjadi permasalahan,” tuturnya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *